100 Tahun IFA: Samsung AI Genggam Kunci Masa Depan

03/09/2024
Share open/close
URL tersalin.

Internationale Funkausstellung Berline (IFA) — pameran dagang elektronik konsumen tahunan terbesar Eropa yang diadakan di Berlin, Jerman – merayakan hari jadinya yang ke-100 tahun ini. Pertama diselenggarakan sebagai pameran radio, IFA telah bertransformasi selama lebih dari seabad menjadi pameran teknologi mutakhir yang menakjubkan dan memiliki ikatan yang spesial dengan Samsung Electronics.

 

Perangkat rumah tangga dan elektronik sudah mengikuti evolusi ini. Mesin yang dulu berukuran besar dan bulky, sudah menjadi perangkat terintegrasi yang sangat canggih, dan menjadi teman yang penting dalam kehidupan sehari-hari penggunanya.

 

Area luar pameran Messe Berlin selama IFA 2022

 

Di tengah perubahan ini, Samsung telah memposisikan diri untuk menjadi pemimpin inovasi dalam 100 tahun ke depan, dengan keberhasilannya menghubungkan berbagai perangkat mobile, TV dan perangkat rumah tangga secara mulus melalui SmartThings[1] — sekaligus menawarkan kendali perangkat yang lebih baik melalui upgrade pada Bixby, [2]asisten suara yang kini bisa memahami perintah rumit dengan lebih baik.

 

IFA 2024 dimulai tanggal 6 September dengan slogan “Innovation for All.” Sebelum pembukaannya, Samsung Newsroom melihat kembali perjalanan inovasi IFA selama seabad ini, dan berbagai warisan terobosan teknologi yang telah diciptakan oleh Samsung.

 

 

Dari Pameran Radio hingga Innovation Hub untuk Perangkat AI

Pada masa-masa awalnya, IFA adalah platform bagi pemerintah Jerman untuk menampilkan teknologi radio terbaru pada 1920-an. Albert Einstein bahkan memberikan sambutan pada pembukaan acara ini tahun 1930.

 

Albert Einstein saat berpidato dalam pembukaan IFA tahun 1930 (Kredit foto IFA website)

 

Acara ini menandai dimulainya rangkaian terobosan, termasuk diperkenalkannya radio mobil pertama di dunia pada tahun 1932 dan TV warna pertama pada tahun 1937. Perang Dunia II menghentikan penyelenggaraan IFA selama beberapa tahun pada 1940an, namun kemajuan teknologi tetap berlanjut. Tahun 1972, acara ini berganti nama menjadi Internationale Funkausstellung, IFA yang dikenal oleh konsumen saat ini.

 

Evolusi dalam perangkat rumah tangga juga menakjubkan. Kulkas dan mesin cuci bukan lagi sekadar alat mekanis sederhana yang dirancang untuk mengurangi pekerjaan rumah tangga. Inovasi dalam kompresor dan motor – bersama dengan kemajuan dalam komponen elektronik, fitur cerdas dan konektivitas – telah mengubah perangkat-perangkat ini menjadi perangkat canggih berteknologi tinggi untuk kehidupan yang modern.

 

Samsung pertama kali mengikuti IFA tahun 1991, menampilkan monitor, PC, dan banyak produk lainnya di booth seluas 43 meter persegi, ketika acara ini memperluas jangkauannya ke perangkat-perangkat selain radio dan televisi, dengan mengikutsertakan perangkat media digital. Pada 12 tahun kemudian, yakni pada 2003, Samsung membangun booth yang jauh lebih besar, yakni seluas 3.600 meter persegi di lokasi premium di Hall 20. Sejak 2014, Samsung secara eksklusif sudah menempati CityCube Berlin dan sekali lagi siap memberikan pengalaman mengesankan bagi para pengunjung di booth yang luasnya mencapai 6.000 meter persegi.

 

 

Bertumbuh bersama IFA dan Memimpin Era AI dengan Ekosistem Terhubung

Keberadaan Samsung di IFA terus meningkat di mana perusahaan memperkenalkan teknologi-teknologi terobosan untuk perangkat rumah tangga, TV, dan perangkat mobile. Pada tahun 2006, perusahaan teknologi raksasa ini menampilkan Bordeaux TV yang menempatkan Samsung sebagai pemimpin di pasar TV global. Pada tahun 2011, perusahaan memperkenalkan TV pintar pertama dalam industri dan Galaxy Note – yang kemudian menandai era phablet dengan mengaburkan batas antara smartphone dan tablet.

 

Samsung merilis UHD TV curved pertamanya di dunia dan smartwatch pertama Galaxy Gear di IFA 2013. Tiga tahun kemudian, pada tahun 2016, Samsung meluncurkan kulkas Family Hub dengan layar sentuh yang besar, menandai transisi perangkat rumah tangga menjadi perangkat Internet of Things (IoT) yang canggih.

 

Booth Samsung Electronics SmartThings di IFA 2023

 

Pada tahun 2014, Samsung menyadari potensi pengalaman terhubung untuk merevolusi kehidupan konsumen dan mengakuisisi SmartThings sebulan sebelum IFA 2014. Hari ini, SmartThings telah berkembang selama lebih dari satu dekade menjadi ekosistem global yang sangat besar, yang terdiri dari lebih dari 340 mitra dan 350 juta pengguna.[3]

 

Di IFA 2018, Samsung menyoroti AI sebagai satu fokus utama, memberikan isyarat bahwa “hidup yang terhubung” akan menjadi tren besar dalam industri elektronik. Perusahaan kemudian memperkenalkan 15 perangkat berbasis AI di IFA 2023, membawa era AI dalam perangkat rumah tangga. Tahun lalu, Samsung juga memperkenalkan Samsung Food – platform makanan dan resep berbasis AI yang menghubungkan perangkat rumah, TV, dan perangkat mobile, untuk memberikan pengalaman memasak yang personal yang disesuaikan untuk setiap rumah tangga dan individu.

 

Samsung Food diperlihatkan di IFA 2023.

 

Perjalanan Samsung dengan IFA kini bergerak menuju inovasi dalam pengendalian perangkat melalui perintah suara yang lebih mutakhir. Mesin-mesin dasar yang didesain untuk menyimpan makanan dan mencuci pakaian 100 tahun lalu kini berevolusi menjadi rekan pintar yang berkomunikasi dengan pengguna secara verbal dan melakukan tugas rumah tangga yang rumit dengan mudah[4].

 

Transformasi ini akan ditampilkan di booth Samsung, di CityCube Berlin, di Messe Berling selama IFA 2024, pada 6–10 September 2024.

 

 

[1] Tersedia di perangkat Android dan iOS. Sambungan Wi-Fi dan akun Samsung diperlukan.

[2] Bixby adalah brand asisten suara Internet of Things (IoT) Samsung. Ketersediaan layanan Bixby dapat bervariasi tergantung pada negara. Bixby mengenali aksen/dialek tertentu dalam bahasa Inggris (AS, Inggris, India), Cina, Korea, Prancis, Jerman, Italia, Spanyol (Spanyol, Amerika Latin), dan Portugis (Brasil). Antarmuka pengguna dapat berubah dan berbeda pada setiap perangkat. Ketersediaan fitur Bixby dan penyedia konten dapat bervariasi tergantung pada negara/operator/bahasa/model perangkat/versi OS. Diperlukan log-in akun Samsung dan koneksi jaringan data (Wi-Fi atau jaringan data).

[3] Per 31 Agustus 2024.

[4] Fungsi ini mungkin menghasilkan hasil yang tidak akurat, dan akan diperbarui secara berkala untuk meningkatkan akurasi.

Produk > Home Appliances

Download

  • Samsung-Digital-Appliances-IFA-2024-100th-Anniversary-Samsung-AI_main1.jpg

  • Samsung-Digital-Appliances-IFA-2024-100th-Anniversary-Samsung-AI_main2.jpg

  • Samsung-Digital-Appliances-IFA-2024-100th-Anniversary-Samsung-AI_main3.jpg

  • Samsung-Digital-Appliances-IFA-2024-100th-Anniversary-Samsung-AI_main4ok.jpg

  • Samsung-Digital-Appliances-IFA-2024-100th-Anniversary-Samsung-AI_Thumbnail1000.jpg

Untuk hal-hal terkait layanan konsumen, silakan kunjungi samsung.com/id/support.
Untuk informasi media, silakan hubungi seins.com@samsung.com.

Lihat cerita terbaru mengenai Samsung

Buka
TOP