Film Baru Disney dan Pixar ‘Elemental’ Tayang dalam 4K HDR di Samsung Onyx Cinema LED

25/06/2023
Share open/close
URL tersalin.

"Elemental" dalam 4K HDR sekarang tersedia secara eksklusif di Samsung Onyx, menciptakan pengalaman menonton yang belum pernah ada sebelumnya

Samsung Electronics Co, Ltd mengumumkan bahwa Pixar Animation Studios telah menyajikan film animasi terbarunya “Elemental” – yang dirilis secara global pada tanggal 16 Juni – sebagai konten High Dynamic Range (HDR) teatrikal 4K yang tersedia secara eksklusif di Samsung Onyx, layar Cinema LED pertama di dunia. Mereka yang menonton film ini di teater Onyx akan menikmati pengalaman menonton yang lebih menawan dan hidup melalui kualitas gambar generasi terbaru dengan HDR teatrikal 4K. 1

 

Samsung Onyx, layar bioskop bersertifikasi Digital Cinema Initiatives (DCI) untuk pertunjukan teatrikal pertama di dunia, merupakan layar LED yang memberikan warna yang sangat hidup dan konten yang paling kaya detail. Layar ini melampaui sistem berbasis proyektor tradisional yang telah menjadi standar industri selama lebih dari 100 tahun dengan mengatasi rasio kontras dan kecerahan yang terbatas, memberikan jutaan warna tambahan yang tidak dapat diberikan oleh proyeksi tradisional.

 

Pixar, studio animasi pemenang Academy Award®, me-master film ini dalam HDR teatrikal 4K untuk menyoroti gambar-gambarnya yang cerah, tajam, kaya, dan detail, yang melampaui kemampuan proyektor berbasis teater Standard Dynamic Range (SDR). Selain itu, Pixar memasangkan jangkauannya dengan keahlian teknologi visual Samsung, menghasilkan kehadiran LED bioskop terbesar dari merek mana pun di ruang teater. Penonton bioskop dapat menikmati film “Elemental” yang di-master 4K HDR secara eksklusif di layar Onyx.

 

“Pixar dikenal karena mendorong batas-batas teknologi dan seni, melanjutkan warisan tersebut dengan film terbaru kami, Elemental,” kata Dominic Glynn, Senior Scientist, Pixar. “Dengan Onyx, Samsung telah mengambil lompatan yang berani, menerapkan teknologi luar biasa dalam skala yang memungkinkan perubahan langkah berani dalam kualitas gambar bioskop. Untuk pertama kalinya, penonton akan dapat menikmati gambar HDR dengan tingkat kecerahan tertinggi, kaya, dan detail pada layar bioskop besar dan tajam yang menampilkan karya Pixar yang paling ambisius hingga saat ini. Bioskop HDR memberikan pengalaman visual yang benar-benar segar bagi penonton global kami, dan tim pembuat film di Pixar sangat antusias untuk berbagi versi unik Elemental ini dengan dunia.”

 

Dimulai dengan “Elemental,” Pixar berencana untuk terus me-master konten 4K HDR untuk Samsung Onyx untuk memastikan film tersebut ditonton sesuai harapan kreatornya untuk pengalaman terbaik bagi para pemirsa.

 

“Dengan film baru Pixar, kami menghadirkan konten 4K HDR secara eksklusif pada LED bioskop untuk pertama kalinya di industri ini,” ujar Hoon Chung, Executive Vice President of Visual Display Business, Samsung Electronics. “Kami akan terus secara aktif memperluas kemitraan dalam industri film berdasarkan inovasi teknologi LED terdepan kami yang mengekspresikan kualitas gambar yang akurat dan warna-warna yang hidup yang tidak tersedia di tempat lain.”

 

Samsung Onyx dapat mengakomodasi hampir semua konfigurasi tempat sekaligus memberikan kualitas gambar, kinerja teknis, dan keandalan yang yang tak tertandingi, melampaui operasi berbasis proyektor tradisional. Layar yang luar biasa menggabungkan resolusi 4K, kualitas gambar HDR, dan kecerahan puncak 300nit – hampir enam kali lebih besar dari teknologi proyektor standar.

 

Dimulai dengan layar LED bioskop pertama di dunia di Lotte Cinema World Tower, Seoul pada bulan Juli 2017, Samsung kini telah memasok layar Onyx ke 120 bioskop di seluruh dunia.

 

Tentang Pixar Animation Studios

Pixar Animation Studios, anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh The Walt Disney Company, adalah studio film pemenang Academy Award® dengan kemampuan teknis, kreatif, dan produksi yang terkenal di dunia dalam seni animasi komputer. Studio di California Utara ini telah menciptakan beberapa film animasi yang paling sukses dan dicintai sepanjang masa, termasuk “Toy Story,” “Monsters, Inc.”, “Cars”, “The Incredibles”, “Ratatouille”, “WALL-E”, “Up”, “Brave”, “Inside Out”, “Coco”, dan “Turning Red”. Film dan teknologinya telah memenangkan 40 Academy Awards® dan film-filmnya telah meraup lebih dari $14 miliar di box office seluruh dunia. “Elemental,” film ke-27 Pixar yang akan datang, dirilis di bioskop pada 16 Juni 2023.

 

 

1 Ketersediaan “Elemental Mastered for Onyx” mungkin berbeda di setiap wilayah dan teater.

Produk > TV & Audio

Download

  • Samsung-Onyx_Disney-Pixar_Elmental_PR_dl1.jpg

  • Samsung-Onyx_Disney-Pixar_Elmental_PR_dl2.jpg

  • Samsung-Onyx_Disney-Pixar_Elmental_PR_dl3.jpg

  • Samsung-Onyx_Disney-Pixar_Elmental_PR_dl4.jpg

Untuk hal-hal terkait layanan konsumen, silakan kunjungi samsung.com/id/support.
Untuk informasi media, silakan hubungi seins.com@samsung.com.

Lihat cerita terbaru mengenai Samsung

Buka
TOP