Galaxy Tab S9 Cocok untuk 4 Profesi Ini, Anda Salah Satunya?
Nikmati entertainment, kreativitas, dan produktivitas sepuas Anda dengan Samsung Galaxy Tab S9 Series yang mendefinisikan ulang landscape dunia tablet sekaligus menetapkan standar baru dalam hal layar imersif dan kebebasan untuk berkreasi. Galaxy Tab S9 Ultra, Galaxy Tab S9+ atau Galaxy Tab S9 dibuat khusus melalui inovasi yang konsisten agar dapat merangkum banyak hal yang disukai oleh para pengguna di dalam satu desain premium yang lengkap.
Apapun profesi Anda, berikut empat cara bagaimana Galaxy Tab S9 Series dapat menginspirasi Anda dalam menjalani aktivitas sehari-hari:
1. Untuk para pekerja profesional
Masih harus fokus dengan pekerjaan, bahkan ketika sedang mobile? Galaxy Tab S9 Series adalah teman yang tepat untuk membantu Anda menyelesaikan pekerjaan dengan cepat dan efisien.
Anda dapat menyelesaikan tugas lebih cepat dan efisien dengan menggunakan fitur-fitur multitasking pada Galaxy Tab S9 Series. Misalnya seperti fitur Multi Window1 yang memungkinkan Anda untuk membuka tiga aplikasi berbeda dalam satu layar penuh. Sementara itu, Pop-Up view juga dapat membuat aplikasi tetap terbuka sebagai floating window pada home screen untuk menyederhanakan Anda saat bernavigasi di antara email, dokumen, dan aplikasi lainnya.
Bagi Anda yang hobi bekerja sambil travelling atau work from anywhere, nikmati kenyamanan bekerja serasa menggunakan PC dengan memasangkan Galaxy Tab S9 Series dengan Book Cover Keyboard2, dengan sudut peletakan yang dapat diatur dan keypad yang dilengkapi backlit, seolah Anda sedang membawa PC yang ringan. Anda juga dapat mengaktifkan DeX Mode3 agar semakin menikmati pengalaman desktop dalam portabilitas sebuah tablet.
Selain itu, meeting pun dapat menjadi lebih mudah dengan Galaxy Tab S9 Series. Apabila Anda sedang meeting menggunakan Google Meet4, Anda dan rekan kerja dapat berkolaborasi dengan berbagi layar sekaligus mengedit dokumen bersama di Samsung Notes secara langsung.
Jika Anda sudah memiliki smartphone Galaxy, Galaxy Tab S9 Series adalah tambahan yang tepat untuk melengkapi produktivitas Anda. Manfaatkan fitur Multi Control5 untuk copy, paste, atau drag teks dan gambar agar dapat bekerja secara langsung antara tablet dan smartphone. Anda juga bisa menggunakan Quick Share6 untuk berbagi gambar, video, dan bahkan file besar di antara perangkat Anda yang didukung oleh Galaxy Ecosystem yang canggih.
2. Untuk para gamer kasual
Tahukah Anda bahwa 74% konsumen online yang meminati gaming, bermain game atau menonton esports serta konten game di tablet7 mereka? Apabila Anda adalah salah satunya, bawa game favorit Anda ke level yang lebih tinggi dengan Galaxy Tab S9 Series.
Dengan ketebalan hanya 5.5mm, Galaxy Tab S9 Ultra adalah salah satu tablet premium tertipis di pasaran. Nikmati pengalaman grafis yang sangat realistis dari setiap dunia virtual di layar seluas 14,6 inci, didukung oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, prosesor super kilat yang juga dimiliki oleh smartphone terbaru dari Samsung.
Mainkan game favorit Anda pada Galaxy Tab S9 Series, tablet paling heat-efficient di antara jajaran tablet Galaxy lainnya. Sebagai Galaxy tablet pertama yang dilengkapi dengan internal vapor chamber, Galaxy Tab S9 Series dirancang khusus untuk menerima ‘tugas berat’ seperti bermain game berat disertai maraton game yang tinggi. Semua itu terasa lebih mudah dengan Galaxy Tab S9 Series yang sudah disertai dengan two-way heat dissipation yang baru untuk kinerja yang lebih baik dan terus-menerus.
3. Untuk para mahasiswa dan desainer
Mencari teman yang dapat dipercaya dalam kehidupan kuliah? Wujudkan ide Anda dengan Galaxy Tab S9 Series, tablet yang akan menemani Anda selama perkuliahan, membuat tugas, dan lainnya.
Galaxy Tab S9 Series hadir dengan S Pen yang menawarkan pengalaman seperti pena di atas kertas, serta kebebasan untuk menulis tanpa hambatan di bilah pencarian, browser, dan app store dengan fitur AI – S Pen to text – yang secara otomatis mengubah tulisan tangan menjadi teks.
Untuk mencatat lebih mudah, gunakan aplikasi GoodNotes8 yang menjadi favorit para penggemar tersedia secara eksklusif untuk pengguna tablet Galaxy pada Galaxy Tab S9 Series yang memungkinkan pengalaman mencatat dan membuat jurnal yang baru di Android. Jadikan pekerjaan menjadi lebih mudah dengan berbagi catatan yang dibuat di GoodNotes secara bersamaan saat berdiskusi dengan rekan-rekan kerja Anda.
Apa pun jurusan kuliah Anda, tablet ini dibuat untuk Anda. Dilengkapi dengan aplikasi seperti LumaFusion9 untuk pengeditan video yang tepat; Clip Studio Paint10 untuk menggambar, melukis, dan antarmuka kreatif yang ramping; serta ArcSite11 bagi para desainer dan profesional untuk mengembangkan aset yang dibuat dengan cermat seperti cetak biru CAD 2D, denah lokasi yang komprehensif, dan estimasi yang akurat, Galaxy Tab S9 Series memberdayakan studi Anda dengan produktivitas spontan dan kreativitas yang ditingkatkan.
4. Untuk para ibu yang sering multitasking
Ingin melepas penat setelah menjalani hari yang melelahkan? Layar Dynamic AMOLED 2X dari Galaxy Tab S9 Series menawarkan pengalaman hiburan yang mendalam serta portable, cocok apabila Anda ingin beristirahat di dalam maupun di luar ruangan.
Tonton acara favorit Anda secara maksimal dalam aspek rasio 16:10 di Galaxy Tab S9 Series. Untuk Anda yang hanya memiliki waktu untuk menonton atau membaca di malam hari, tablet ini juga dilengkapi dengan Eye Comfort yang mengurangi ketegangan mata dengan low blue light, berkurang lebih dari 70 persen12.
Sebagai orang tua, Anda dapat menggunakan Galaxy Tab S9 Series di sekitar anak-anak Anda dengan tenang atau bahkan menyibukkan mereka dengan permainan atau tayangan di layar tablet. Beraktivitas dengan tablet jadi lebih menenangkan karena Galaxy Tab S9 Series dan S Pen kini memiliki peringkat IP68 untuk ketahanan air dan debu untuk mengatasi setiap tumpahan dan dibuat untuk menangani benturan dan goresan dengan bodi yang diperkuat dengan Armor Aluminium.
Saatnya Membawa Tablet Ini Ke Manapun Anda Pergi!
“Galaxy Tablet S9 Series hadir untuk memberdayakan Anda dalam menciptakan ide-ide besar dan mewujudkannya dengan mudah. Dengan layar Dynamic AMOLED 2X hingga 14,6 inci, prosesor Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, S Pen dan body tangguh bersertifikasi IP68, dan baterai besar hingga 11.200mAh, Samsung Galaxy Tab S9 Series adalah perfect companion di dalam maupun di luar ruangan. Apapun kegiatan Anda, baik untuk bekerja, belajar, bermain game, atau menonton, tablet ini dapat menjadi partner kerja andalan, sekaligus perangkat hiburan yang menyenangkan,” kata Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia
Galaxy Tab S9 Series sudah bisa didapatkan di toko daring dan gerai retail terdekat, dengan harga mulai dari Rp 13.999.000. Konsumen akan mendapatkan kesempatan bonus menarik di rangkaian acara Galaxy Studio di Central Park Mall Jakarta pada 6-10 September, Delipark Medan dan Bogor Botani Square pada 20 – 24 September, dan BEC Mall Bandung pada 27 September – 1 Oktober 2023. Di Galaxy Studio, dapatkan bonus Galaxy Buds2 untuk setiap pembelian Galaxy Tab S9 Series, dan kesempatan memperoleh cashback bank hingga Rp 500.000. Untuk pembelian Galaxy Tab S9 Series dengan metode tukar tambah, Anda juga berkesempatan mendapat tambahan cashback hingga Rp1.500.000.
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Galaxy Tab S9 Series, kunjungi Samsung.com/id dan news.samsung.com/id.
1 Aplikasi tertentu mungkin tidak mendukung multi-tasking.
2 Book Cover Keyboard dijual terpisah. Produk ini tersedia untuk Galaxy Tab S9 Ultra, Galaxy Tab S9+, dan Galaxy Tab S9. Desain produk dapat berbeda menurut model. Fitur dan tata letak keyboard dapat berbeda menurut model atau jenis bahasa. Fitur backlit hanya tersedia pada Galaxy Tab S9 Ultra dengan menekan Fn + F12.
3 Ketersediaan dapat bervariasi menurut perangkat. Samsung DeX didukung pada smartphone dan tablet Galaxy tertentu.
4 Google Meet tersedia untuk diunduh di Google Play. Google Meet adalah merek dagang dari Google LLC.
5 Multi Control hanya tersedia pada smartphone Galaxy tertentu dengan One UI 5.1 atau lebih tinggi dan perangkat Galaxy Tab dengan One UI 5.1.1 atau yang lebih baru. Ketersediaan dapat bervariasi tergantung pada aplikasi.
6 Quick Share antar perangkat Galaxy tersedia dengan OS berikut ini: smartphone dan tablet dengan OS Android versi 10.0 (Q) dan One UI 2.1 atau yang lebih baru, PC yang menjalankan Windows 10 atau yang lebih baru. Memerlukan Samsung Account dan koneksi Wi-Fi dan Bluetooth.
7 Responden ditanya apakah mereka menggunakan tablet untuk keperluan gaming selain untuk keperluan umum. Menurut Samsung Southeast Asia and Oceania Gaming Insights Survey 2022 yang dilakukan dari September hingga November 2022 oleh ONE Esports. Survei ini mensurvei 6.840 responden di Facebook dan Instagram, berusia 18 hingga 49 tahun, dari 7 pasar berikut: Australia (1.000 responden), Indonesia (1.033 responden), Malaysia (1.024 responden), Filipina (1.167 responden), Singapura (604 responden), Thailand (872 responden) dan Vietnam (1.140 responden). Survei detail dapat dilihat di: https://news.samsung.com/id/hasil-riset-samsung-7-dari-10-konsumen-online-asia-tenggara-adalah-gamer
8 Aplikasi GoodNotes memerlukan unduhan terpisah dan dilengkapi dengan versi lengkap gratis selama 1 tahun. Setelah periode versi lengkap gratis berakhir, pembelian tambahan diperlukan untuk penggunaan berkelanjutan. Ketentuan layanan dapat berbeda di setiap negara dan wilayah.
9 Aplikasi LumaFusion memerlukan pembelian dan pengunduhan terpisah. Ketentuan layanan dapat berbeda menurut negara dan wilayah.
10 Aplikasi Clip Studio Paint sudah terinstal di pasar tertentu. Aplikasi Clip Studio Paint dapat diunduh dari Galaxy Store dan dilengkapi dengan uji coba gratis selama 6 bulan untuk pengguna pertama kali. Setelah masa uji coba gratis berakhir, langganan berbayar untuk paket penggunaan bulanan diperlukan untuk penggunaan berkelanjutan. Ketentuan layanan dapat berbeda di setiap negara dan wilayah.
11 Aplikasi ArcSite memerlukan pembelian dan pengunduhan terpisah dari Galaxy Store. Ketentuan layanan dapat berbeda menurut negara dan wilayah.
12 Dibandingkan dengan layar LCD Normal. SGS memberikan Eye Care Certification pada layar Galaxy Tab S9 Series berdasarkan kemampuannya untuk secara drastis mengurangi efek berbahaya dari cahaya biru.
Produk > Mobile
Ruang Pers > Siaran Pers
Download
-
PR_A-Tablet-Thatll-Help-You-Follow-Your-Inspirations_SEAO-Feature-Story-Website-Mobile-e1694404221521.png
-
PR_A-Tablet-Thatll-Help-You-Follow-Your-Inspirations_SEAO-Feature-Story-Image-5.jpg
-
PR_A-Tablet-Thatll-Help-You-Follow-Your-Inspirations_SEAO-Feature-Story-Image-2-1.jpg
-
PR_A-Tablet-Thatll-Help-You-Follow-Your-Inspirations_SEAO-Feature-Story-Image-3-1.jpg
-
PR_A-Tablet-Thatll-Help-You-Follow-Your-Inspirations_SEAO-Feature-Story-Image-4-8.jpg
Untuk hal-hal terkait layanan konsumen, silakan kunjungi samsung.com/id/support.
Untuk informasi media, silakan hubungi seins.com@samsung.com.