Samsung Dukung Developer Game Mobile Melalui Cloud Gaming

03/04/2025
Share open/close
URL tersalin.

Platform cloud gaming mobile dan Galaxy Store dari Samsung memungkinkan mitra untuk mengembangkan bisnis dengan lebih efisien, meningkatkan tingkat konversi, dan memaksimalkan potensi pendapatan.

Samsung Electronics terus menghadirkan inovasi dalam dunia gaming di perangkat Galaxy dengan berbagai terobosan teknologi. Melalui platform cloud gaming mobile-nya, Samsung memberdayakan developer dan publisher game mobile dari berbagai skala untuk memperluas jangkauan, memaksimalkan pendapatan, dan menyederhanakan proses pengembangan game dengan rangkaian software development kit (SDK) dan alat bantu yang komprehensif.

 

 

Solusi Akuisisi Pengguna Terdepan untuk Developer dan Publisher

Pada November 2024, Samsung resmi mengkomersialkan platform cloud gaming mobile-nya di Amerika Utara. Langkah ini memberikan cara baru bagi developer dan publisher untuk menjangkau jutaan pengguna perangkat Galaxy dengan lebih efisien, sekaligus memungkinkan pemain untuk langsung mengakses game tanpa perlu menunggu atau mengunduhnya terlebih dahulu.

 

Platform ini telah menunjukkan nilai yang signifikan dalam komunitas gaming. Hal ini diperkuat dengan studi kasus dari VIZOR, developer di balik game mobile Klondike Adventures. Setelah meluncurkan Klondike Adventures di versi beta platform cloud gaming Samsung pada Juli 2024, VIZOR mengalami pertumbuhan pesat dalam akuisisi pengguna—dengan jutaan pemain baru bergabung dalam waktu kurang dari setahun. Selain itu, return on ad spend (ROAS) selama 60 hari untuk kampanye VIZOR di platform Samsung meningkat 25% dibandingkan dengan ROAS standar untuk kampanye serupa dalam periode yang sama.

 

 

Helen Kostina, Chief Marketing Officer VIZOR, mengungkapkan, “VIZOR terus mencari saluran baru untuk menarik pemain ke game unggulan kami, Klondike Adventures. Hasil yang kami capai bersama platform cloud gaming mobile Samsung telah melampaui ekspektasi kami, membuktikan potensi besar dari teknologi cloud. Ke depannya, Samsung akan tetap menjadi bagian penting dari strategi kami untuk menjangkau audiens yang lebih luas.”

 

Sementara itu, Jong Woo, Vice President dan Head of Game Services di Samsung Electronics, menambahkan, “Platform cloud gaming kami mengubah lanskap mobile gaming, baik bagi publisher maupun pemain. Dengan mengubah klik iklan langsung menjadi gameplay tanpa perlu mengunduh aplikasi dari app store, kami secara signifikan meningkatkan tingkat konversi di awal funnel untuk kampanye akuisisi pengguna publisher, serta meningkatkan ROI dari investasi iklan mereka. Efisiensi yang lebih tinggi ini mendefinisikan ulang cara publisher mengembangkan game mereka sekaligus memperluas basis pengguna di perangkat Galaxy. Bagi pemain, penghapusan waktu tunggu untuk mengunduh dan menginstal aplikasi juga menghadirkan pengalaman baru dalam menemukan dan memainkan game—dengan cara yang lebih mudah, instan, dan menyenangkan.”

 

 

Pendekatan Baru untuk Metrik Kinerja dalam Cloud Gaming

Platform cloud gaming mobile Samsung juga memperkenalkan solusi atribusi berbasis cloud yang dikembangkan bersama mitra pengukuran mobile terkemuka (MMPs).

 

Secara tradisional, atribusi dalam kampanye akuisisi pengguna bergantung pada aplikasi yang diinstal dan dibuka langsung di perangkat pengguna. Pendekatan ini telah menjadi standar industri bagi publisher game untuk melacak pemasangan aplikasi baru dari kampanye iklan mereka, sehingga memungkinkan mereka mengukur ROI berdasarkan monetisasi keseluruhan dari pengguna yang diperoleh.

 

Namun, dengan cloud gaming, pemain dapat langsung masuk ke dalam gameplay tanpa perlu menginstal aplikasi—mengubah model atribusi tradisional. Untuk mengatasi tantangan ini, Samsung bekerja sama dengan AppsFlyer, salah satu MMP terkemuka, untuk mengembangkan solusi inovatif pertama di industri yang menghubungkan klik iklan dan gameplay berbasis cloud sebagai bentuk pemasangan aplikasi.

 

“Cloud gaming mengubah cara pemain mengakses dan merasakan game, sehingga model atribusi juga harus berkembang,”* kata Adam Smart, Director of Product, Gaming di AppsFlyer. “AppsFlyer telah bermitra dengan Samsung untuk mendefinisikan ulang arti ‘install’ dalam lingkungan cloud. Seiring berkembangnya teknologi, kemampuan pengukuran kami juga harus beradaptasi. Bersama Samsung, kami telah merintis cara baru bagi developer dan publisher untuk melacak serta mengoptimalkan performa kampanye iklan—tanpa mengharuskan pemain menginstal game secara fisik.”

 

Selain atribusi awal, solusi berbasis cloud ini juga memungkinkan developer dan publisher untuk melacak performa dalam game, termasuk transaksi pembelian.

 

 

Manfaat dan Peluang Baru dengan Galaxy Store

 

Mengakses manfaat dari platform cloud gaming mobile Samsung di perangkat Galaxy menjadi lebih mudah berkat integrasi dengan infrastruktur Galaxy Store yang sudah ada. Developer dan publisher dapat memanfaatkan rangkaian SDK dan alat bantu dari Samsung untuk membangun game di platform ini dengan lebih efisien. Selain itu, platform ini mendukung model monetisasi dalam game yang sudah ada, memastikan transisi yang lancar dan kompatibilitas penuh dengan operasional saat ini.

 

Sebagai bentuk komitmen terhadap developer dan publisher, Samsung memperbarui ketentuan pembagiannya agar lebih menguntungkan mitra—dengan memperkenalkan model bagi hasil 80/20 untuk game di Galaxy Store. Struktur ini juga berlaku untuk game yang dibangun di platform cloud gaming Samsung, memberikan peluang lebih besar bagi mitra. Model bagi hasil baru ini akan mulai berlaku pada 15 Mei 2025.

 

Ekosistem gaming mobile Samsung—yang mencakup platform cloud gaming dan Galaxy Store—menyediakan dukungan promosi premium serta distribusi langsung ke jutaan perangkat Galaxy yang telah terpasang di seluruh dunia. Pendekatan terintegrasi ini menghadirkan efisiensi dan profitabilitas yang tak tertandingi bagi developer maupun publisher.

 

Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang ketentuan Galaxy Store dan peluang distribusi game mobile dengan teknologi cloud Samsung, kunjungi halaman Developer Samsung.

 

Untuk informasi lebih lanjut dan pembaruan tentang Galaxy Store, kunjungi https://galaxystore.samsung.com/games.

Produk > Mobile

Untuk hal-hal terkait layanan konsumen, silakan kunjungi samsung.com/id/support.
Untuk informasi media, silakan hubungi seins.com@samsung.com.

Lihat cerita terbaru mengenai Samsung

Buka